Latest News

Wednesday, December 28, 2016

Wisata Gunung Hua Hanya Untuk Wisatawan Yang Paling Bernyali

Kutu Kupred - Terletak di jantung provinsi Shaanxi, China, keindahan Gunung Hua telah banyak menarik para pencari sensasi dan para penggemar wisata selama ratusan tahun lamanya. 

Wisata Gunung Hua
Gunung Hua China, Photo: via viralnova.com

Gunung Hua yang menjulang dengan tinggi lebih dari 7.000 kaki tinggi, dan sama sekali tidak ada niat untuk membandingkan ketinggiannya dengan gunung lainnya seperti Gunung Everest, faktanya Gunung Hua ini dianggap oleh banyak orang memiliki sebuah hiking trails yang paling berbahaya di dunia. (baca juga: 6 Bangunan Super Megah Yang Ditinggalkan Dan Berhantu)

Gunung Hua adalah gunung  paling barat dari Lima Besar Pegunungan besar yang ada di Cina dan terdiri dari lima puncak yang terpisah. Dalam kebudayaan Cina, gunung ini memiliki banyak makna keagamaan.


Wisata Gunung Hua
Puncak Gunung Hua China, Photo: via viralnova.com

Di dasar puncak terletak sebuah kuil Tao dikenal sebagai Kuil dari Puncak Barat.

Wisata Gunung Hua
Kuil puncak barat gunung Hua, Photo: via viralnova.com
Setiap puncak Gunung Hua memiliki jalur tersendiri yang membawa pengunjung ke atas gunung. Banyak orang yang menganggap jalan-jalan tersebut terlalu berbahaya karena jalurnya terlalu sempit. Maka pada tahun 1990-an dibangunlah Sebuah sistem kereta gantung agar pengunjung lebih mudah untuk naik, tetapi banyak wisatawan pemberani yang masih mendaki gunung tersebut dengan berjalan kaki. 

Wisata Gunung Hua
Jalur ke puncak gunung Hua, Photo: via viralnova.com

Hanya pengunjung yang paling bernyali saja yang berani mendaki gunung menggunakan jembatan papan kayu yang dikenal sebagai jembatan Changkong Zhandao. Setiap kaki melangkah, mereka hanya akan menemukan jalan kecil yang hanya selebar telapak kaki

Wisata Gunung Hua
Gunung Hua, Photo: via viralnova.com
Di yakini bahwa dibangunnya jembatan itu di Gunung Hua ketika biarawan dari Dinasti Yuan ingin pergi kesana dengan harapan bisa menemukan tempat terpencil untuk melakukan meditasi. (baca juga: Gadis yang dijuluki "Gajah Bengkak" ini telah merubah standar kecantikan jadi lebih tinggi)

Siapa saja yang ingin mencoba kesana melewati jembatan itu harus membawa baju pengaman sendiri atau peralatanan keamanan lainnya, sebab tidak ada tali atau rantai yang bisa menjaga mereka dari kecelakaan, seperti jatuh.

Sekalipun kalian menawarkan semua uang yang ada di dunia ini, mungkin saya tetap tidak ingin mendaki di jembatan Changkong Zhandao. Siapa tahu, dari kalian mungkin ada yang lebih berani dari saya.

Di jembatan Changkong Zhandao ini diklaim sudah ada sekitar 100 pendaki yang menjadi korbannya. Mungkin kalian mempunyai cukup nyali untuk melakukan pendakian seperti apa yang sudah dilakukan oleh para pendaki ini? 

No comments:

Post a Comment

Artikel Paling Dicari

Didukung Oleh: